Bunda Julie Laiskodat Launching Beasiswa Bagi 11 Siswa

by
Para penerima beasiswa foto bersama Gubernur NTT, Viktor Laiskodat dan Ketua Dekranasda NTT, Bunda Julie Laiskodat. (Foto: iir)

BERITABUANA.CO, KUPANG – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi NTT, Bunda Julie Laiskodat launching beasiswa bagi 11 siswa berprestasi, yang akan melanjutkan ke Perguruan Tinggi lokal maupun IPMI International Business School.

“Sebanyak 10 siswa berasal dari SMA 6 Kupang dan seorang dari SMA Giovani Kupang, yang mana sekolah mereka dimulai dari jam 5.00 Wita,” jelas Bunda Julie Laiskodat di Rujab Gubernur NTT, Kamis (17/8/2023).

Disamping ke 11 siswa tersebut, ujar Bunda Julie Laiskodat, dia juga memberikan beasiswa untuk melanjutkan S2 di IPMI Internasional Business School.

“Dia yang sudah lulus S1 dari Kabupaten Ende, dan akan melanjutkan ke S2,” tambah Bunda Julie Laiskodat.

Dikatakan Bunda Julie Laiskodat, untuk mereka yamg melanjutkan ke IPMI Jakarta, dapat menempati kediamannya di Rumah Jabatan anggota DPR RI di Kalibata Jakarta Selatan.

“Rumah saya yang di sana tidak saya tempati, tapi sering dipergunakan oleh orang NTT, misalnya sedang berobat,” tambahnya.

Bunda Julie Laiskodat menegaskan, para siswa ini hanya membawa badan saja, semua kebutuhan sudah masuk dalam beasiswa.

“Tiket sudah disiapkan untuk berangkat, kebutuhan apapun di sana akan dibiayai, dan baru diberi tiket pulang kalau sudah selesai. Kecuali kalau ada hal mendesak, seperti kedukaan, baru bisa dibicarakan lebih lanjut,” tambah Bunda Julie Laiskodat.

Pihaknya berharap, setelah belajar selama.empat tahun dan lulus, mereka bisa membangun Provinsi NTT sesuai dengan ilmunya, meskipun tidak harus tinggal di sini.

“Seperti saya, selama jadi anggota DPR RI jarang datang ke NTT, tapi terus memperkenalkan tenun ikat di Jakarta,” papar Bunda Julie Laiskodat. (iir)