Donald Trump Rilis Pedoman Lebih Tegas tentang Virus Corona

by
Presiden AS, Donald Trump.

BERITABUANA.CO, WASHINGTON DC – Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump merilis pedoman yang lebih tegas tentang jarak, yang harus diambil seseorang dalam bersosialisasi, selama 15 hari ke depan, untuk mengatasi penyebaran virus corona atau COVID-19 di negaranya. Bahkan diakuinya bahwa wabah itu kemungkinan baru bisa diatasi pada Juli atau Agustus.

“Pemerintah merekomendasikan agar semua orang Amerika, termasuk yang muda dan sehat, untuk bersekolah dari rumah, jika memungkinkan. Hindari berkumpul dalam kelompok lebih dari 10 orang, hindari perjalanan yang tidak perlu dan hindari pergi ke bar, restoran, dan pusat jajan umum,” tandas Trump, beberapa waktu lalu.

Namun, apa yang dilakukan Trump itu dinilai Vanessa Beasley, seorang profesor kajian retorika presiden di Vanderbilt University, tidak becus menangani krisis virus corona ini, termasuk menggembar-gemborkan situs web Google sebelum waktunya dengan alasan akan membantu orang mengetahui apakah mereka perlu tes virus corona atau tidak.

“Sementara jumlah kasus melonjak, Trump berbicara dengan nada yang lebih lunak, dan mengakui bahwa mungkin wabah itu baru bisa terkendali pada bulan Juli atau Agustus.

Vanessa melinai tampaknya Trump mengakui bahwa sebenarnya ini tidak akan menjadi krisis jangka pendek, dan malah akan banyak tantangan.

“Menurut saya, apa yang disampaikan hari ini adalah yang paling dramatis dan paling sarat pengakuan atas kenyataan yang selama ini dibicarakan semua orang di sekitarnya,” kata Vanessa. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.